Ayo Cegah 3 Dosa di Perguruan Tinggi !

Tim Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) angkatan ke- 4 inbound UKI menyelenggarakan kegiatan sosialisasi pencegahan dan penanggulangan dosa di perguruan tinggi.

Dengan narasumber Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) yang  memberikan pemahaman mendalam kepada mahasiswa tentang tiga dosa yang harus dicegah yakni bullying, kekerasan seksual dan intoleransi. Sosialisasi ditujukan kepada mahasiswa Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) angkatan ke- 4 inbound UKI di Ruang Aula Gedung AB UKI Jakarta (08/03).

Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4 merupakan pertukaran mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi dalam koordinasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI, yang dilaksanakan di dalam negeri. 

Sosialisasi pencegahan dan penanggulangan tiga dosa di perguruan tinggi, dilaksanakan dengan berbagai metode dan strategi untuk memastikan pesan yang disampaikan dapat dipahami dengan baik oleh para peserta.

Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual UKI, Benedicta Stella Fortunae, Ariel J.P. Tampulolon dan Alesia Nababan, membawakan materi melalui presentasi, diskusi interaktif, studi kasus, dan contoh-contoh konkret yang relevan dengan konteks perguruan tinggi dan kehidupan akademik mahasiswa.

Tujuan utama dari sosialisasi ini adalah untuk menciptakan kesadaran yang lebih tinggi di kalangan mahasiswa tentang pentingnya menjaga integritas dan etika dalam lingkungan perguruan tinggi. Serta mendorong mahasiswa  untuk menjadi agen perubahan positif dalam mewujudkan lingkungan akademik yang bersih dari pelanggaran-pelanggaran tersebut.

Narasumber dalam kegiatan ini ialah Nanin Koeswidi Astuti, S.H., M.H. yang membawakan materi terkait pencegahan dan penanggulangan 3 dosa Perguruan Tinggi dan Dr. Dra. Erni Murniarti, S.H., M.Pd. membawakan materi terkait ketahanan diri mahasiswa di daerah rantau. Moderator kegiatan adalah Dr. Familia Novita Simanjuntak, S.P., M.Si. 

Untuk diketahui, UKI memiliki POS SAPA (Sahabat Perempuan dan Anak) UKI Pengaduan, dengan kontak di nomor 085280888129 (POS SAPA) dan SATGAS PPKS di [email protected]


 

Share this Post

ID | EN